Masih ingat sama film “Coco” (2017) produksi Disney Pixar? Pasti masih ingat kalau kalian sudah nonton filmnya. Film ini adalah salah satu film animasi yang terbaik pada masanya.
CEO Disney, Bob Iger, mengumumkan kalau film “Coco 2′ akan segera diproduksi, menurut sumber Deadline. Pengembangan cerita dan desain animasinya akan dilakukan. Bahkan logo resmi film tersebut sudah dirilis. Dikabarkan juga semua yang terlibat di film pertamanya akan kembali untuk mengerjakan film animasi ini.

Lee Unkrich akan kembal ke kursi sutradara bersama Adrian Molina dan film ini akan diproduseri oleh Mark Nielsen. Bob Iger menyatakan, memang film ini masih dalam tahap awal. Namun dia meyakinkan kalau film ini akan penuh dengan canda tawa, hati dan petualangan. Bahkan Bob Iger juga tidak sabar ingin membagi lebih banyak informasi untuk film “Coco 2”, meskipun untuk penayangannya masih lama yaitu tahun 2029.
Film “Coco” (2017) berlatar belakang Dias De Los Muertos atau yang dikenal dengan day of the dead, sebuah tradisi di Mexico untuk berpesta dan mendoakan orang-orang tercinta mereka yang sudah meninggal. Bercerita tentang Miguel, bocah berusia 12 tahun yang ingin bermusik namun dilarang oleh keluarganya. Pada suatu hari di perayaan Dias De Los Muertos, Miguel terseret ke Dunia Orang Mati, dan menelusuri sejarah keluarganya.

Film tersebut berhasil membawa pulang piala Oscars untuk kategori Best Animated Feature dan Best Original Song – “Remember Me” di ajang Academy Awards 2018. Semakin tidak sabar untuk menantikan petualangan terbaru Miguel di film animasi “Coco 2”.