Siapa sangka, sholat taubat bisa lebih menyeramkan daripada film horor kelas B dengan make-up lebay dan efek mata merah palsu? Tapi begitulah kalau yang main Acha Septriasa di film Qodrat 2. Gak perlu eye shadow item Segede dosa atau contact lens warna putih yang seperti promo Halloween, Acha datang cuma bawa satu: ekspresi wajah yang bikin takut sekaligus ngeri.
Dalam salah satu adegan paling nyentil (dan nyesek!) di film Qodrat 2, Acha yang berperan sebagai Azizah cuma lagi berusaha sholat taubat. Eh, tiba-tiba…. kerasukan. Tapi bukan kerasukan ala-ala TikTok, ini kerasukan kelas Oscar. Nggak ada make-up seram, nggak ada CGI murahan. Hanya ekspresi. Hanya Acha. Dan itu cukup untuk bikin satu bioskop bergidik ngeri.

Serius, momen ketika Azizah membaca doa iftitah lalu kesurupan, bukan cuma bikin bulu kuduk berdiri, tapi bikin hati kita merinding.
Piala Citra 2025? Harusnya sih sudah diantar ojol dari sekarang!
Jadi, apakah Acha Septriasa calon pemenang Piala Citra tahun ini? Kalau industri perfilman ini masih waras dan punya rasa takut sama kualitas, jawabannya: YA! Kalau tidak, ya mungkin (panitia) piala Citra nya lagi kerasukan juga. Setuju?